LTN mengabarkan dari Aceh Besar Senin 30 Juni 2025. Tim SAR gabungan temukan dua bocah yang terseret arus pantai Lhoknga.
Dua bocah bernama M Ozi Mahardika (8) dan M Amar Fauzan (7) yang dinyatakan hilang di Pantai Lhoknga saat mandi bersama orang tua pada Sabtu (28/6/2025) kini sudah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.
Kini keduanya ditemukan di dua lokasi berbeda di sekitaran pinggir Pantai Lhoknga pada Senin (30/6/2025).
M. Amir Fauzan ditemukan pertama kali oleh tim SAR gabungan sekitar puku 03 : 00 WIB dalam kondisi meninggal dunia, terdampar di kawasan pantai pulau kapuk, Lhoknga.
Sedangkan korban kedua M. Ozi Mahardika, di temukan pada pukul 90 : 15 WIB saat proses pencarian menggunakan perahu karet.
Kepala Basarnas Banda Aceh, Ibnu Harris Al Hussain, mengatakan kedua korban ditemukan oleh tim gabungan dalam waktu berbeda.
Atas kejadian tersebut, Ibnu Harris mengimbau pengelola pantai untuk memasang rambu atau tanda peringatan bahaya serta menyiapkan tim penyelamat di sekitar pantai. Hal ini mengingat seringnya terjadi musibah wisatawan terseret arus dan tenggelam.
“Selain itu, para pengunjung dan wisatawan diharapkan lebih berhati-hati dan meningkatkan pengawasan terhadap anak atau keluarga yang bemain di sekitar pantai,” pungkasnya.